keslingdmptmr

Deklarasi 3 Pilar STBM menjadi Komitmen Menuju ke 5 Pilar STBM

Kegiatan deklarasi 3 Pilar STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) Kabupaten Dompu digelar pada Rabu (21/09/2022).

Kegiatan Deklarasi 3 Pilar STBM Kabupaten Dompu dibuka oleh Bupati Dompu H. Kader Jaelani pada Rabu (21/09/2022) di gedung Paruga Samakai sekitar pukul 08.30 sampai selesai.

keslingdmptmr
Bupati Dompu Mengunjungi Stand Inovasi Pemberdayaan STBM Puskesmas Dompu Timur

Bupati Dompu menyampaikan sambutan dan rasa Syukur kepada Allah SWT atas terselenggaranya acara deklarasi tiga pilar STBM yang tidak lebih merupakan hasil kerja sama, koordinaso semua stackholder dan instansi terkait. “Pada kesempatan ini saya sampaikan bahwa program tiga pilar STB akan terus di gaungkan dan ditingkatkan menjadi lima pilar untuk itu saya atas nama Bupati Dompu Berharap dukungan dari semua pihak dan seluruh elemen masyarakat Dompu agar program ini bisa tercapai dengan baik”, ucap Bupati Dompu.

keslingdmptmrKepala Puskesmas Dompu Timur Menerima Pengghargaan dari Wakil Bupati Dompu

Pada acara ini juga tampak hadir dalam acara tersebut Gubernur NTB yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Provinsi NTB dr Nurhandini Eka Dewi Sp.A,Mph, wakil Bupati Dompu H.Syahrul Pharsan ST,MT, Bupati/walikota Se NTB atau pejabat yang mewakili, Pimpinan dan Anggora DPRD Kab. Dompu, Anggota Forkopimda Kab Dompu, Sekda Kab Dompu Bpk Gatot Gunawan Putra Perantau,SKM, Kepala Dinas Kesehatan Bpk Maman,SKM dan pejabat lingkup pemda Dompu, Ketua Hakli Kab dan Kota se NTB, Ketua Penggerak PKK, Camat, Lurah, Kades se Kab Dompu maupun Tokoh Masyarakat se kab Dompu dan juga di hadiri oleh seluruh Kepala Puskesmas se Kab Dompu termasuk Kepala UPTD Puskesmas Dompu Timur Bpk. Agussalim,SKM

Back To Top