Kegiatan Pembagian Kacamata Gratis

Kegiatan screening untuk resep kacamata murid oleh IROPIN bertempat di SDN 01 Woja (Selasa, 25 /2/2025. Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu dengan FHF dan IROPIN Kabupaten Dompu. Sasaran untuk anak-anak usia SD dan SMP dengan jumlah sasaran di Kabupaten Dompu sebanyak 397 siswa. Sasaran ini terbagi di 3 Puskesmas, yaitu di Puskesmas Dompu Barat, Dompu Timur, dan Dompu Kota dengan sasaran masing-masing 132 siswa. Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 25 Februari 2025 untuk Pusksmas Dompu Barat (SDN 1 Woja, ⁠SDN 24 Woja, ⁠SMP 1 Woja⁠, SMP 3 Woja, ⁠SMP 4 Woja) dan tanggal 26 Februari 2025 untuk Puskesmas Dompu Kota dan Dompu Timur (SDN 01 Dompu, SDN 02 Dompu, SMP 1 Dompu, SMP 2 Dompu). Pembagian kacamata akan dilakukan setelah kegiatan screening selesai.

 

 

Back To Top